Pengertian Model Pembelajaran Hands On Activity
Hands On Activity merupakan
suatu model pembelajaran yang dirancang untuk melibatkan peserta didik dalam
menggali informasi dengan bertanya, beraktivitas dan menemukan, mengumpulkan
data dan menganalisis serta membuat kesimpulan. Belajar dengan melakukan
kegiatan tangan dan kegiatan berpikir (minds on activity). Hands
On Activity pada pengamatan materi pembelajaran ditekankan pada
perkembangan penalaran, membangun model, keterkaitannya dengan aplikasi dunia
nyata (Ahmad, 2015:9).
Model pembelajaran Hands On Activity yaitu
model pembelajaran dimana siswa tidak hanya melihat dan mendengarkan guru
menjelaskan, tetapi dalam pembelajaran ini siswa mengamati, melakukan dan
mengidentifikasi secara langsung pada objek yang dipelajari. Model pembelajaran
ini dapat membuat siswa mempunyai pengalaman langsung, sehingga dapat mengatasi
masalah belajar siswa seperti sulit mengingat materi pelajaran (Wena, 2012:21).
Dari penjelasan teori para ahli di atas dapat
disimpulkan bahwamodel pembelajaran adalah suatu pola atau
rencana yang sudah direncanakan sedemikian rupa dan digunakan untuk
mengoperasikan kurikulum, mengatur materi pelajaran, dan memberi petunjuk
kepada pengajar dalam melaksanakan proses pembelajaran di kelasnya. Model
pembelajaan Hands On Activitydidefinisikan
sebagai model pembelajaran yang melibatkan aktivitas dan pengalaman langsung
dengan fenomena alam atau pengalaman pendidikan yang secara aktif melibatkan
siswa dalam pengamatan suatu objek untuk mendapatkan pengetahuan atau
pemahaman.
Langkah-langkah pembelajaran hands on
activity menurut Ahmad (2015:45) adalah sebagai berikut:
a. pertanyaan
apersepsi (questioning and constructivism) yaitupembelajaran
diawali dengan memberikan pertanyaan untuk menggali pengetahuan awal siswa yang
mampu meningkatkan aktivitas bertanya dan menjawab pada siswa.
b. Pembentukan
kelompok belajar (learning community) secara heterogen untuk
mengatasi aktivitas kerjasama siswa yang rendah dalam pembelajaran IPA.
c. Memberikan modeling tentang
cara-cara melakukan percobaan (Modeling and inquiry) yaitu
pembelajaran dilakukan dengan memberi modeling tentang
cara-cara melakukan percobaan dan dilanjutkan melakukan kegiatan percobaan (inquiry) mengamati
permasalahan secara nyata yang ada di lingkungan sekitar sekolah sehingga
aktivitas melakukan percobaan, membuat tabel dan menuliskan data percobaan serta
menjawab pertanyaan dalam LKS meningkat.
d. Penilaian
kinerja siswa (authentic assessment) dilakukan selama
pembelajaran berlangsung oleh guru untuk meningkatkan aktivitas siswa dalam
memperhatikan informasi, sajian presentasi dan kerjasama.
e. Kesimpulan
yaitu pembelajaran diakhiri dengan mengajak siswa secara mandiri dalam
memberikan kesimpulan atas pembelajaran yang telah dilakukan yang dikaitkan
dengan pengetahuan awal yang dimiliki (constructivism). Serta
guru memberikan refleksi untuk meluruskan konsep materi sebenarnya.
0 Response to "Pengertian Model Pembelajaran Hands On Activity "
Posting Komentar